Daftar 5 Tempat Makan Romantis di Bandung yang Recomended - SunjaID
SunjaID - Makan bersama
dengan calon pasangan hidup adalah momen yang pastinya menyenangkan. Di Bandung
sendiri ada banyak tempat makan romantis yang recommended untuk kamu. Berikut
kami rangkum buat kamu, tempat makan romantis di Bandung.
Tempat Makan Romantis di Bandung
Di bawah ini ada beberapa tempat makan
romantis yang bisa kamu coba.
1.
The Peak Resort Dining
Ini
adalah salah satu restoran kelas eksklusif di Bandung. Sebabnya adalah lokasi
yang berada di perbukitan di Lembang, sehingga menyajikan panorama alam yang
sangat indah.
Restoran
ini tidak hanya ada ruang outdoor,
tetapi juga ada indoor, sehingga jika
terjadi cuaca buruk seperti hujan, kamu masih bisa makan dengan aman.
Menu
yang tersedia ada jajanan seperti pisang bakar hingga menu spesial daging kobe
(daging sapi premium yang harganya dibanderol Rp 700.000).
Lokasi
restoran ini terletak di Jl. Desa Karyawangi Km 6.8 No. 388, Kabupaten Bandung
Barat. Dan jam operasionalnya mulai dari jam 09:00 – 02:00 (kondisional).
2.
The Valley Bistro
Terletak
di atas bukit, di daerah Dago atas, The Valley Bistro adalah tempat makan
romantis di Bandung yang cukup dikenal. Memliki tiga area makan, balcon,
outdoor dan indoor. Untuk alamatnya berada di Jalan Lembah Pakar Timur No. 28.
Menu-menunya
cenderung berkonsep Western, namun
harganya cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp 30.000 dan ada yang mencapai Rp
520.000. Jam bukanya dari 11:00 – 23:00 tiap hari Senin-Minggu.
3.
The Restaurant at Padma Hotel
Sensasi
dinner di tepi tebing akan menjadi
momen spesial nan langka, dan itu bisa kamu wujudkan di The Restaurant at Padma
Hotel. Tempat ini tidak kalah dengan restoran di Lembang yang kebanyakan di atas
perbukitan.
Karena
lokasinya ada di tepi tebing, maka kamu bisa menyantap hidangan lezat dengan
pemandangan kota Bandung yang luar biasa.
Ada
hari-hari khusus di mana kamu akan mendapatkan paket menu makanan yang menarik
di restoran yang satu ini. Misalnya tiap hari jumat, restoran ini akan membuat
acara kampung nelayan. Kamu bisa makan sepuasnya di menu hidangan laut saat event ini. Sedangkan tiap malam Minggu,
kamu bisa menyantap menu ribs sepuasanya.
Alamatnya
di Jalan Rancabentang No. 56-58, Cidadap, Bandung. Untuk informasi harganya,
mulai dari Rp 150.000 sampai Rp 400.000.
4.
Maxi’s Resto
Lokasi
tempat makan romantis di Bandung yang satu ini masih dekat lokasinya dari
restoran Padma Hotel, yakni di Jalan
Gunung Agung No. 8. Biasa digunakan untuk acara pernikahan karena terkenal
memiliki desain interior taman yang sungguh menarik.
Menu
makanan di restoran ini berkonsep Western,
mulai dari steak, cake dan pastry. Kamu bisa mengunjungi restoran ini dengan pasangan di jam
07:00 – 22:00 untuk Senin sampai Jumat, dan jam 07:00 – 23:00 di hari Minggu.
5.
Congo Cafe and Gallery
Jika
di The Restourant at Padma Hotel terletak di pinggir tebing, dan The Valley
Bistro terletak di atas bukit, maka Congo Cafe and Galery lokasinya lebih unik
lagi, berada di tengah hutan.
Jika
kamu berkunjung di cafe ini pada malam hari, maka suasana romantis dan eksotis
akan terasa. Ini karena banyaknya
lilin-lilin yang menyala dan galery seni dari bahan kayu yang artistik, akan
menemani makan malam romantismu bersama dengan pasangan. Untuk lokasinya berada
di Jl. Rancakendal Luhur No. 8.
Bandung memang terkenal sebagai kota romantis, dengan julukan Paris Van Java. Bisa terlihat informasi di atas, banyak sekali tempat makan yang romantis. Pastikan mengunjungi salah satu tempat makan di atas.
Posting Komentar