Inilah 5 Produk Skin Care Wardah Untuk Kulit Sensitif

Daftar Isi

 

skincare Wardah untuk kulit sensitif

SunjaID - Sebagai salah satu merk penyedia kebutuhan nutrisi kulit, Wardah memiliki banyak produk unggulan. Salah satunya adalah pelbagai produk skin care Wardah untuk kulit sensitif yang pastinya aman digunakan bagi kulit jenis apapun.

Dalam ulasan ini, nantinya akan disediakan lima produk unggulan skin care Wardah yang bisa dipakai untuk jenis kulit apapun. Pemakaian skin care yang rutin akan menyehatkan kulit dan membuat kulit tidak kusam. Mari simak lima rekomendasi berikut:

1. Wardah Perfect Bright Creamy Foam

Saat akan memulai rangkaian skin care, tentunya pengguna harus membersihkan wajah dengan sabun wajah terlebih dahulu. Hal ini berguna untuk membersihkan pori-pori dan kotoran di wajah. Produk skin care Wardah yang bisa digunakan adalah Wardah Perfect Bright Creamy Foam.

Produk ini juga memiliki kandungan mineral clay yang dapat mengurangi minyak berlebih pada wajah. Tentunya produk pembersih wajah ini cocok digunakan untuk kulit yang sensitif sekalipun. Tak perlu mahal-mahal, produk ini hanya dijual seharga 25 ribu.

2. Wardah Purifying Facial Serum

Skin care Wardah untuk kulit sensitif berikutnya adalah Purifying Facial Serum yang bermanfaat untuk melembapkan wajah. Tak hanya itu saja, pori-pori wajah akan tampak lebih kecil saat mengenakan produk ini. Kandungan utamanya adalah rumput laut.

Dengan kandungan tersebut, kulit yang berminyak akan sangat cocok menggunakan produk ini. Pencegahan kotoran yang akan masuk ke wajah juga salah satu khasiat dari produk ini sehingga kulit wajah akan terhindar jerawat.

3. Wardah Hydrating Toner

Usai menggunakan produk skin care seperti micellar water dan facial wash, silakan mengaplikasikan produk toner dari Wardah ini. Khasiat utamanya adalah bisa menyeimbangkan pH untuk kulit wajah. Tekstur tonernya yang lembut tak akan menyumbat pori-pori.

Tak hanya itu, produk ini pun tak mengandung alkohol sehingga aman diterapkan untuk kulit wajah sensitif. Sirkulasi darah juga akan lancar saat mengenakan produk ini serta bisa menyerap nutrisi pada kulit sehingga bisa lebih optimal.

4. Aloe Hydramild Moisturizer Cream

Produk yang mempunyai kandungan utama minyak zaitun dan dipadukan dengan lidah buaya ini bisa melembapkan kulit dan menyembuhkan iritasi. Tak hanya itu saja, kandungan minyak zaitun bisa membuat kulit menjadi lebih halus.

5. Sun Care Sunscreen Gel

Berbicara mengenai skin care, kurang lengkap rasanya jika tak mengenakan sunscreen. Dengan iklim tropis yang dimiliki oleh Indonesia, penggunaan skincare pada wajah sangat penting untuk digunakan guna mencegah kanker pada kulit.

Dengan kandungan SPF 30, Sun Care Sunscreen Gel bisa menjaga kulit wajah dari teriknya sinar matahari. Teksturnya yang berupa gel dapat menyebabkan kulit wajah menjadi tidak lengket dan juga tak berminyak.

Demikian ulasan lengkap mengenai lima rekomendasi produk skin care Wardah untuk kulit sensitif yang bisa digunakan. Kelima produk tersebut dapat merawat dan menyehatkan kulit, serta aman dipakai bagi pengguna yang memiliki kulit sensitif.

 




Posting Komentar