Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

Daftar Isi

Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

SunjaID - Kini hadir wisata Carita Alam Pangalengan, destinasi wisata terbaru di Kabupaten Bandung yang menawarkan pesona alam yang menakjubkan. Di tempat ini, pengunjung dapat menikmati kolam air hangat yang berasal dari sumber alami, serta menikmati sejumlah fasilitas yang siap memanjakan para wisatawan yang datang.

Pangalengan, destinasi wisata yang sedang naik daun akhir-akhir ini. Terletak sekitar 40 km di sebelah selatan Kota Bandung, kecamatan ini menawarkan pemandangan alam pegunungan yang begitu menyejukkan. Dengan ketinggian di atas 1500 mdpl, wilayahnya dipenuhi oleh kebun teh yang menawan. Tak heran bermunculan berbagai tempat wisata yang kerap menjadi viral di media sosial, terutama di Instagram.

Pada akhir tahun 2022 lalu, sebuah destinasi wisata baru di Pangalengan telah dibuka, dan kini bisa menjadi tujuan wisata untuk liburanmu. Tempat tersebut dikenal dengan nama Carita Alam Hot Spring & Resort. Lokasinya juga tidak jauh dengan wisata lain seperti Wayang Windu Panenjoan dan juga wisata kebun teh. Menjadikan Carita Alam Hot Spring & Resort sebagai destinasi yang menarik untuk dikunjungi dan dinikmati.

Fasilitas Carita Alam Pangalengan

Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

Sebenarnya, ini bukanlah wisata yang baru dibangun, melainkan rebranding dari wisata pemandian air panas Kertamanah yang telah berdiri sejak tahun 2017. Sayangnya, wisata ini harus tutup sementara waktu karena pandemi. Dan Kabar baiknya, pada tanggal 24 Desember 2022 lalu tempat ini dibuka kembali dengan wajah yang baru, diberi nama Carita Alam Hot Spring & Resort. Nah, apa saja perubahan dan peningkatan yang terjadi di tempat wisata ini? Ayo, mari kita bahas satu per satu!

Kolam Renang Air Panas Alami

Daya tarik utamanya tetap sama, yaitu kolam dengan air panas dari sumber alami yang berasal dari Gunung Wayang. Namun, sekarang Carita Alam Hot Spring & Resort telah meningkatkan fasilitasnya dengan menyediakan 8 kolam renang yang siap menyambut para pengunjung. Selain itu, para pengunjung juga dapat menikmati kolam khusus untuk anak-anak yang dilengkapi dengan perosotan dan ember tumpah, sehingga liburan mereka semakin menyenangkan.

Sensasi berendam air hangat atau berenang di tengah suasana alam pegunungan yang dihiasi pepohonan rindang dan udara segar, akan menjadi pengalaman seru yang bisa kamu rasakan selama berlibur di tempat ini.

Villa Carita Alam

Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

Bagi mereka yang datang dari luar kota, telah disediakan villa dengan fasilitas lengkap di tempat ini. Villa tersebut memiliki 3 kamar tidur dengan tempat tidur ukuran king size, 2 kamar mandi dengan air panas, TV kabel, akses wifi gratis, dapur lengkap, kulkas, dan banyak fasilitas lainnya yang akan membuat pengalaman menginapmu semakin nyaman dan menyenangkan.

Untuk menikmati penginapan di sini, kamu perlu menyediakan budget sebesar Rp 3 juta per malam untuk hari kerja (weekday) dan Rp 3,5 juta per malam untuk akhir pekan (weekend). Harga tersebut sudah termasuk tiket masuk, akses ke pemandian air panas, dan kolam terapi. Selain itu, tersedia pilihan penginapan yang nyaman serta area camping ground bagi yang ingin merasakan pengalaman berkemah. Untuk informasi lebih lengkap, jangan ragu untuk menghubungi akun Instagram @caritaalam.official. Selamat menikmati liburanmu dengan kenyamanan dan keindahan alam di Carita Alam Hot Spring & Resort!

Cafe & Resto

Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

Setelah menikmati keseruan di kolam renang, kalian bisa melanjutkan dengan nongkrong dan menikmati beragam menu lezat di cafe & restoran yang tersedia di sini.

Harga Tiket Masuk Carita Alam Pangalengan

Harga tiket masuk (HTM) Carita Alam Hot Spring berkisar antara Rp 15 ribu hingga Rp 30 ribu. Terdapat perbedaan harga untuk pengunjung dewasa dan anak-anak. Selain itu, tiket juga memiliki tarif berbeda untuk hari biasa dan hari libur atau akhir pekan. Berikut adalah pricelist untuk tiket masuknya:

  • Tiket Dewasa:
    - Weekday 25K
    - Weekend 30K
  • Tiket Anak Anak (2-10 tahun):
    - Weekday 15k
    - Weekend 15K

Jam Buka

  • weekday 08.00 – 22.00 WIB
  • weekend dan libur nasional 08.00 – 24.00 WIB

Fasilitas

  • kolam air panas
  • penginapan
  • resort
  • camp ground
  • food court
  • cafe & resto
  • area parkir
  • toilet
  • kolam terapi
  • dll

Lokasi Carita Alam Pangalengan

Carita Alam Pangalengan: Info Harga Tiket Masuk, Fasilitas dan Lokasi

Carita Alam Hot Spring & Resort berlokasi di Kertamanah, Margamukti, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Untuk mencapai tempat ini, kalian dapat melewati pasar Pangalengan menuju kebun teh Kertamanah, lalu melanjutkan perjalanan melewati rumah syuting Pengabdi Setan. Jika membutuhkan panduan lebih lanjut, kalian dapat menggunakan Google Maps untuk mencari alamat lengkapnya. Selamat menikmati perjalanan menuju destinasi wisata yang menakjubkan ini!


Posting Komentar